Cara Mengisi Jumlah Tanggungan Orang Tua di UTBK SNBP dan SNBT

oleh | Feb 8, 2025 | Persiapan Kuliah | 0 Komentar

Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB) tahun 2025 sudah dibuka nih. Kamu sudah memutuskan mau masuk jurusan apa menggunakan jalur apa? Secara garis besar, Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB) Perguruan Tinggi Negeri (PTN) di Indonesia terbagi menjadi 2 jalur, yaitu Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) dan Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT).

Tapi terlepas dari jalur apapun yang kamu pilih, saat ini pendaftaran kedua seleksi tersebut menggunakan satu akun, yaitu akun SNPMB siswa. Pada tahap pertama, sekolah akan memasukkan data-data dasar kamu di akun ini. Tugas kamu adalah memverifikasi data yang sudah dimasukkan oleh sekolah dan beberapa data tambahan lainnya. Termasuk diantaranya adalah informasi jumlah tanggungan orang tua.

Apa Itu Jumlah Tanggungan Orang Tua di UTBK SNBP dan SNBT?

Sederhananya, jumlah tanggungan orang tua adalah jumlah orang yang harus dibiayai oleh orang tua kamu. Data ini diambil dari jumlah total keseluruhan anggota keluarga dikurangi dengan jumlah anggota keluarga yang bekerja. 

Misalnya, dalam satu Kartu Keluarga terdapat 6 anggota keluarga, yaitu Ayah, Ibu, Kakak kamu, kamu sendiri dan dua orang adik. Di antara 6 orang tersebut Ayah adalah tulang punggung utama, tapi Kakak sudah bekerja. Dengan demikian, jumlah tanggungan orang tua kamu adalah 4 orang, yaitu Ibu, kamu sendiri dan dua adik kamu. 

Data jumlah orang yang harus dibiayai oleh orang tua kamu ini penting untuk menyesuaikan biaya kuliah (UKT) yang harus kamu bayarkan setiap semesternya jika diterima di PTN. Data ini dan data jumlah pendapatan orang tua, baik ayah maupun ibu, juga bisa menjadi faktor kamu bisa diterima Beasiswa KIP Kuliah atau tidak baik di perguruan tinggi negeri maupun swasta. Sederhananya, jika pendapatan ayah dan ibu kamu secara gabungan kurang dari Rp4.000.000 per bulan atau maksimal Rp750.000 per anggota keluarga yang ditanggung, tentu peluangmu untuk lolos masuk beasiswa ini akan lebih besar.

Tapi, hal ini bukan berarti kamu bisa mengarang bebas untuk menurunkan biaya UKT. Sebab, informasi jumlah tanggungan orang tua ini juga harus kamu masukkan kembali ketika melakukan daftar ulang, sehingga jika kamu berbohong, bukan tidak mungkin kamu akan mendapatkan UKT lebih tinggi atau sanksi lainnya. 

Apakan Jumlah Tanggungan Orang Tua Harus Disesuaikan dengan Kartu Keluarga

Tidak dapat dipungkiri bahwasanya seringkali orang tua di Indonesia tidak hanya membiayai anak-anak mereka, tetapi juga kakek nenek atau bahkan om dan tante yang masih muda atau mengalami masalah tertentu. Jika keluarga kamu mengalami hal ini, maka sebaiknya kamu menulis apa adanya. 

Contoh jumlah tanggungan orang tua untuk kasus seperti ini, misalnya keluarga kamu terdiri dari 7 orang anggota, yaitu Ayah, Ibu, Kakek, Nenek, kamu sendiri, dan dua orang adik. Di antara 7 orang tersebut, Ayah adalah satu-satunya orang yang bekerja. Maka, kamu bisa menuliskan angka 6 sebagai jumlah orang yang ditanggung oleh orang tua kamu, yaitu Kakek, Nenek, Ibu, dan 3 orang anak. 

Lalu, bagaimana jika ibu bekerja? Jika ibu bekerja untuk menambah nafkah, maka kamu bisa menuliskan angka 5 yang berarti, Ayah dan Ibu kamu menafkahi 5 orang, yaitu Kakek, Nenek dan 3 orang anak. 

Cara Mengisi Jumlah Tanggungan Orang Tua

Berikut ini langkah-langkah mengisi data ini di akun SNPMB kamu:

  1. Buka website https://portal-snpmb.bppp.kemdikbud.go.id/
  2. Klik daftar.
  3. Pilih menu “Daftar Akun Siswa”. 
  4. Masukkan data NISN, NPSN dan tanggal lahir kamu dengan benar. Jika sudah benar, klik tombol “Selanjutnya”. 
  5. Cek data-data yang sudah dimasukkan sekolah. Sebelum lanjut, pastikan data tersebut dengan benar. 
  6. Kemudian masukkan email kamu yang masih aktif.
  7. Jika sudah benar, klik kotak di samping tulisan “Saya menyatakan bahwa data di laman ini adalah benar data saya”, lalu klik “Daftar”.
  8. Email berisi tautan konfirmasi akan masuk ke inbox email kamu. Jika tidak, silahkan buka menu spam di email tersebut. 
  9. Buat password yang kuat, lalu klik “Aktivasi”. 
  10. Buka kembali website https://portal-snpmb.bppp.kemdikbud.go.id/.
  11. Klik masuk.
  12. Gunakan email dan password yang sudah kamu daftarkan di atas, lalu klik “masuk”.
  13. Klik menu “Verval”. 
  14. Cek data kamu yang sudah dimasukkan oleh sekolah dan masukkan data yang masih kosong. 
  15. Isikan data penghasilan ayah dan penghasilan ibu. 
  16. Isikan data jumlah orang yang harus dibiayai oleh orang tua kamu.
  17. Klik “Simpan”.

Pengisian data pendapatan dan jumlah tanggungan orang tua di akun SNPMB siswa sudah selesai. Silahkan lanjutkan registrasi dengan mengunggah foto sesuai format yang berlaku. 

Siapkan Diri Menghadapi UTBK SNBT Bersama Skuling!

UTBK SNBT 2025 sudah tinggal menghitung bulan. Siapkan diri kamu sejak dini dengan mengerjakan latihan soal UTBK dan tryout UTBK online di website belajar UTBK Skuling karena belajar UTBK bisa kamu lakukan di manapun dan kapanpun, gratis! Buat akun Skuling kamu sekarang juga, jangan sampai ketinggalan penawaran menariknya!

Download Skuling untuk Android & iOS

0 Komentar

Kirim Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *