Setelah menyelesaikan ujian TKA peserta biasanya akan mendapatkan sertifikat resmi sebagai bukti hasil ujian yang telah dijalani. Namun masih banyak yang bertanya-tanya, sertifikat TKA digunakan untuk apa saja?
Nah, artikel ini akan membahas 7 fungsi sertifikat TKA SMA dan bagaimana tampilannya. Penasaran? Simak selengkapnya berikut!
7 Fungsi Sertifikat TKA
Sertifikat TKA SMA tidak hanya untuk pajangan saja lho, ada beberapa fungsinya. Apa saja? Simak dibawah ini!
1. Dasar seleksi jalur prestasi PPDB
Fungsi sertifikat TKA SMA yang pertama yaitu sebagai dasar seleksi jalur prestasi PPDB (Penerimaan Peserta Didik Baru). Artinya, sertifikat hasil Tes Kompetensi Akademik (TKA) bisa digunakan sebagai bukti prestasi akademik saat mendaftar ke jenjang selanjutnya. Misalnya, untuk masuk ke SMP, kamu memerlukan TKA SD. Begitu juga untuk masuk SMA/SMK kamu akan memerlukan sertifikat TKA SMP.
2. Pertimbangan seleksi masuk perguruan tinggi jalur prestasi
Selain untuk dasar seleksi jalur prestasi PPDB, sertifikat TKA SMA juga jadi pertimbangan seleksi masuk perguruan tinggi jalur prestasi. Dengan sertifikat ini, perguruan tinggi bisa menilai kesiapan dan potensi akademik calon mahasiswa, terutama bagi yang mendaftar lewat jalur prestasi atau non-tes.
Selain itu, sertifikat TKA juga menunjukkan konsistensi prestasi belajar siswa di tingkat sekolah menengah atas, sehingga bisa menjadi salah satu dokumen pendukung penting dalam proses seleksi universitas. Biasanya, sertifikat ini berlaku selama 1 tahun sejak diterbitkan, dan digunakan mendaftar perguruan tinggi pada tahun yang sama.
3. Penyetaraan hasil belajar dari jalur nonformal dan informal
Sebagaimana tujuannya, maka sertifikat TKA SMA/SMK memiliki manfaat sebagai penyetaraan hasil belajar dari jalur nonformal dan informal. Murid yang berasal dari homeschooling, kursus, atau pendidikan mandiri bisa mendapatkan pengakuan resmi atas kompetensinya sehingga berhak melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi baik ke sekolah formal atau ke perguruan tinggi.
4. Referensi dalam proses seleksi akademik lainnya
Sertifikat TKA (Tes Kompetensi Akademik) juga berfungsi sebagai referensi dalam proses seleksi akademik lainnya, seperti seleksi beasiswa, program pertukaran pelajar, atau penerimaan di sekolah dan lembaga pendidikan tertentu. Nilai yang tercantum dalam sertifikat ini dapat menjadi acuan bagi panitia seleksi untuk menilai kemampuan akademik peserta secara objektif. Dengan demikian, sertifikat TKA tidak hanya berguna untuk jalur prestasi atau penyetaraan hasil belajar, tetapi juga dapat dijadikan dokumen pendukung resmi yang menunjukkan kompetensi akademik seseorang dalam berbagai kegiatan seleksi pendidikan baik didalam maupun luar sekolah.
5. Acuan dalam sistem pengendalian dan penjamin mutu pendidikan
Sertifikat TKA yang menunjukkan nilai hasil belajar bisa menjadi acuan dalam sistem pengendalian dan penjamin mutu pendidikan. Melalui pengujian materi TKA, sekolah dan lembaga pendidikan dapat mengevaluasi sejauh mana capaian kompetensi peserta didik sesuai standar nasional pendidikan.
Data ini membantu pihak sekolah dan pemerintah memetakan kualitas belajar, menentukan tindak lanjut sekolah, serta memastikan proses pendidikan berjalan secara efektif dan merata ke seluruh daerah di Indonesia.
6. Pelaporan capaian akademik terstandar individu murid
Sertifikat Tes Kompetensi Akademik (TKA) bukan sekadar lembar nilai, tapi juga cerminan capaian akademik siswa secara terstandar. Di dalamnya tercatat hasil belajar yang sudah diukur dengan acuan nasional, sehingga menunjukkan sejauh mana kemampuan akademik setiap individu berkembang. Data ini bisa dimanfaatkan oleh sekolah dan orang tua untuk memantau progres belajar anak secara objektif. Dengan begitu, sertifikat TKA berperan penting sebagai alat pelaporan resmi dan terukur yang menggambarkan prestasi akademik murid secara menyeluruh.
7. Media transparansi dan akuntabilitas penyelenggaraan pendidikan
Terakhir, sertifikat TKA menjadi media transparansi dan akuntabilitas penyelenggaraan pendidikan. Dengan nilai di sertifikat TKA, hasil belajar siswa dapat ditampilkan secara terbuka dan terukur berdasarkan standar nasional. Proses penilaian menjadi lebih objektif dan dapat dipertanggungjawabkan.
Tampilan Sertifikat TKA SMA
Kini kamu sudah mengetahui apa saja fungsi sertifikat TKA SMA, supaya tidak penasaran simak seperti apa tampilan sertifikat TKA SMA berikut!
1. Tampilan Sertifikat TKA SMA/MA/Sederajat

2. Tampilan Sertifikat TKA SMK/MAK

3. Tampilan Sertifikat TKA SD, dan SMP

Yuk, Belajar Bareng Skuling!
Salah satu kunci sukses menghadapi Tes Kompetensi Akademik (TKA) SMA/SMK adalah dengan sering berlatih soal. Nah, kamu bisa mulai dari sekarang bareng Skuling, website belajar UTBK gratis yang juga bisa kamu gunakan untuk persiapan TKA. Lewat Skuling Freestyle, kamu bisa latihan berbagai soal dari banyak mata pelajaran dengan cara fleksibel dan seru.
Untuk siswa SMK, Skuling juga menyediakan materi TKA PKKWU yang bisa kamu akses, plus berbagai artikel bermanfaat lewat Skuling Blog. Jadi, kalau kamu lagi cari tempat belajar yang lengkap dan interaktif, Skuling.id jawabannya! Dari tryout UTBK, tryout gratis, hingga latihan soal TKA, semuanya bisa kamu temukan di satu platform. Cek juga fitur barunya langsung lewat aplikasi, dan mulai perjalanan belajarmu bareng Skuling sekarang!

