Jurusan Hubungan Internasional (HI): Info Kuliah, Materi, dan Prospek Kerjanya

oleh | Mar 9, 2024 | Persiapan Kuliah | 0 Komentar

Bagi kamu yang berasal dari jurusan IPS di SMA, tentunya sudah tidak asing dengan jurusan hubungan internasional (HI), bukan? Salah satu jurusan paling favorit di rumpun soshum ini memang selalu menarik perhatian para calon mahasiswa baru.

Bukan hanya sekadar mata kuliah yang dipelajari saja yang menarik, prospek kerja hingga pengalaman yang didapat pun menjadi daya tarik tersendiri. Akan tetapi, ternyata masih banyak yang belum tahu loh info lebih dalam tentang jurusan hubungan internasional.

Nah, agar kamu tidak salah kaprah, berikut sekilas informasi seputar jurusan hubungan internasional (HI) mulai dari pengertian, mata kuliah yang dipelajari, hingga prospek kerjanya. Yuk, disimak lebih lanjut!

Sekilas tentang Jurusan Hubungan Internasional (HI)

Sesuai dengan namanya, jurusan hubungan internasional adalah program studi (prodi) yang mempelajari hubungan antar 2 negara atau lebih secara global. Apa saja yang dipelajari dari hubungan antarnegara tersebut?

Secara garis besar, kamu akan mempelajari mengenai isu-isu atau fenomena terkini yang terjadi di suatu negara, hukum internasional yang berlaku, hingga isu politik dalam suatu negara. Ilmu yang dipelajari di kuliah HI ini nantinya bisa dijadikan bahan dasar pertimbangan dalam diskusi atau forum internasional hingga pengambilan keputusan.

Dengan memiliki pemahaman lebih luas tentang dunia secara global, kamu berkesempatan untuk bisa melihat berbagai perspektif (sudut pandang) baru dari interaksi antarnegara. 

Jurusan ini sendiri berada di bawah naungan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP). Ketika lulus nanti, kamu akan mendapat gelar jurusan hubungan internasional, yaitu S.Hub.Int., atau S.H.Int., (Sarjana Hubungan Internasional). 

Jika kamu tertarik dengan jurusan ini, tentu kamu harus memiliki soft skills yang diperlukan mahasiswa untuk bisa bersaing di dunia kuliah. Soft skills tersebut berupa kemampuan dan keberanian berbicara di depan umum, kemampuan berpikir kritis, hingga kemampuan berdiskusi dan berdebat.

Karena banyak mempelajari tentang negara lain, tentu kamu harus memiliki kemampuan bahasa asing yang mumpuni. Salah satu bahasa asing yang wajib dikuasai adalah bahasa Inggris sebagai bahasa internasional. Lalu, bagaimana kalau kamu belum memiliki kemampuan tersebut?

Jangan khawatir! Di awal semester perkuliahan nanti, kamu akan mendapat mata kuliah bahasa Inggris. Namun, pastikan kamu sudah memiliki kemampuan dasar berbahasa Inggris agar keterampilan yang dimiliki lebih terasah, ya!

Ditambah lagi salah satu subtes materi UTBK SNBT adalah bahasa Inggris. Maka dari itu, kamu perlu persiapkan dari sekarang dengan banyak berlatih soal di aplikasi belajar Skuling.id

Materi yang Dipelajari di Jurusan Hubungan Internasional (HI)

Agar kamu lebih siap menghadapi dunia perkuliahan, berikut beberapa mata kuliah jurusan hubungan internasional yang akan dipelajari: 

  • Bahasa Inggris
  • Bahasa Indonesia
  • Pengantar Ilmu Politik
  • Pengantar Sosiologi
  • Teori-teori Hubungan Internasional
  • Pengantar Ekonomi
  • Hukum Internasional
  • Teknik Penulisan
  • Negosiasi
  • Kebijakan Luar Negeri
  • Perdagangan Global
  • Hak Asasi Manusia
  • Pembangunan Internasional
  • Migrasi Global
  • Keamanan Nasional dan Global
  • Manajemen Resolusi Konflik
  • Organisasi dan Komunikasi Internasional
  • Psikologi Politik
  • Jurnalisme Internasional

Prospek Kerja Jurusan Hubungan Internasional (HI)

Lalu, setelah lulus sarjana hubungan internasional, apa saja jenis pekerjaan yang bisa dilakukan? Secara umum, berikut prospek pekerjaan jurusan hubungan internasional: 

1. Diplomat

Salah satu tujuan besar atau utama hampir sebagian besar lulusan sarjana hubungan internasional adalah menjadi seorang diplomat atau duta besar. Diplomat itu sendiri bekerja di bawah naungan Kementerian Luar Negeri. 

Ketika menjadi diplomat, kamu bertanggung jawab untuk menjadi representasi atau perwakilan negara Indonesia di negara lain! Kamu bertugas untuk menjaga hubungan baik internasional atau antarnegara, ikut serta dalam forum internasional, hingga melindungi warga negara Indonesia di negara tempat kamu ditempatkan. Menarik, bukan?

2. Wartawan atau Jurnalis

Siapa bilang jadi lulusan kuliah HI tidak bisa menjadi wartawan atau jurnalis? Tentu saja bisa!

Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, salah satu matkul hubungan internasional adalah jurnalisme. Dari mata kuliah tersebut, kamu akan diajarkan dasar-dasar jurnalis yang bisa diimplementasikan di dunia kerja.

Walau materi yang didapat tidak akan sebanyak jika mengambil jurusan jurnalisme, setidaknya kamu sudah memiliki bekal pemahaman dasar seputar bidang tersebut. Dengan begitu, kamu memiliki keterampilan lain yang bisa digunakan. 

3. International Officer

Menjadi seorang international officer berarti kamu berpeluang untuk bekerja di kedutaan besar sebagai konsulat atau atase. Selain itu, kamu juga bisa bekerja di organisasi internasional seperti INGO (International Non Governmental Organization) dan PBB. 

4. Politisi

Berbicara tentang hubungan antarnegara tidak pernah lepas dari isu atau fenomena politik. Terlebih lagi kamu juga akan belajar seputar politik internasional ketika menjadi mahasiswa jurusan HI. 

Ilmu yang didapat tersebut bisa kamu implementasikan ketika menjadi seorang politisi. Kamu bisa bekerja untuk sebuah organisasi atau institusi pemerintahan. Kamu akan bertugas untuk mengkritisi atau menganalisis kebijakan internasional dan nasional untuk pengambilan keputusan yang optimal. 

5. Dosen atau Pengajar 

Terakhir, prospek kerja jurusan hubungan internasional yang cukup menjanjikan adalah menjadi dosen atau tenaga pengajar. Kamu bisa mengajar di kelas-kelas universitas negeri dan swasta untuk menyebarkan ilmu pengetahuan yang dimiliki. 

Daftar PTN dengan Jurusan Hubungan Internasional (HI) Terbaik

Dari pembahasan di atas, apakah kamu jadi tertarik untuk kuliah jurusan hubungan internasional? Jika tertarik, berikut adalah universitas yang ada jurusan hubungan internasional dan memiliki predikat terbaik di Indonesia: 

  1. Universitas Indonesia
  2. Universitas Padjadjaran
  3. Universitas Gadjah Mada
  4. Universitas Diponegoro
  5. Universitas Airlangga
  6. Universitas Brawijaya
  7. Universitas Negeri Sebelas Maret

Nah, demikianlah seputar informasi mengenai jurusan hubungan internasional untuk bisa dipahami bersama. Penting untuk memiliki info lebih mendalam mengenai jurusan yang dituju agar memiliki gambaran lebih luas.