Dulu, sebelum teknologi semasif sekarang, belajar SBMPTN atau UMPTN jenis lainnya harus menggunakan buku latihan soal yang harganya bisa ratusan ribu rupiah dan akan semakin mahal jika tes akan segera berlangsung. Meskipun memiliki banyak kelebihan, namun belajar menggunakan buku latihan soal juga memiliki kekurangan, seperti tidak ada timer, dan seringkali menumpuk di gudang ketika sudah tidak digunakan.
Namun sekarang belajar UTBK menjadi semakin mudah dengan adanya latihan soal dalam bentuk website maupun aplikasi. Tidak hanya dilengkapi dengan timer, latihan soal di aplikasi try out UTBK ini seringkali juga bisa diakses secara gratis. Dengan demikian, belajar menggunakan teknologi ini cocok untuk kamu yang ingin masuk perguruan tinggi dengan tanpa harus les.
Untuk memudahkan kamu belajar, berikut ini 7 aplikasi bank soal UTBK yang bisa kamu akses:
1. Skuling
Rekomendasi aplikasi bank soal UTBK yang pertama adalah Skuling. Selain soal yang dihadirkan cukup lengkap, mulai dari soal TPS SNBT hingga soal sejarah buat kamu yang ingin masuk melalui jalur mandiri, aplikasi ini memiliki beberapa keunggulan, seperti:
- Aplikasinya ringan. Hanya dengan 4,9 mb saja kamu sudah bisa mengakses ribuan soal SNBT dan bahan ujian masuk perguruan tinggi lainnya. Hal ini berbeda dengan aplikasi serupa yang bisa mencapai belasan mb.
- User interface yang mudah diikuti. Tata letak yang rapi membuat desain aplikasi ini mudah diikuti, sehingga kamu bisa mengerjakan soal dari manapun dan kapanpun.
- Timer, pembahasan dan sistem penilaian real time. Skuling dilengkapi dengan timer, pembahasan dan sistem penilaian real time yang didesain khusus mirip dengan item response theory. Hasil ini kemudian dibuat ranking secara real time dengan menggunakan Skuling lainnya di seluruh Indonesia. Dengan fitur ini, kamu bisa mengevaluasi kemampuan dan hasil belajarmu secara langsung dengan tanpa ribet.
Kelebihan utama dari Skuling adalah semua soal di aplikasi ini bisa kamu akses secara gratis! Maka dari itu tidak heran jika meskipun baru dirilis pada akhir tahun 2023 lalu, aplikasi ini sudah diunduh oleh puluhan ribu pengguna di seluruh Indonesia.
2. Masuk PTN
Masuk PTN menghadirkan aplikasi yang membantu kamu masuk perguruan tinggi negeri (PTN) secara terintegrasi. Tidak hanya soal try out UTBK, dengan menggunakan aplikasi ini, kamu juga bisa mengikuti les online serta tes minat dan bakat, sehingga kamu bisa menentukan jurusan dan kampus yang tepat.
Hanya saja, untuk mengerjakan soal latihan UTBK dan menikmati berbagai fitur di aplikasi ini ada biaya yang perlu kamu bayar. Untuk latihan soal UTBK 7 subtes, kamu membutuhkan dana sebesar Rp250.000 tanpa diskon, sementara untuk kes disesuaikan dengan paket yang telah kamu pilih.
3. Cerebrum
Rekomendasi aplikasi bank soal terbaik ketiga adalah Cerebrum. Di aplikasi ini, kamu bisa mengerjakan soal UTBK SNBT dengan sistem penilaian real time dan pembahasan secara langsung baik itu dalam bentuk tulisan maupun video. Tidak hanya itu, Cerebrum juga menghadirkan fitur video dan live class yang dapat membantu kamu memahami materi dengan lebih baik.
Sama seperti Masuk PTN, Cerebrum juga menerapkan sistem berbayar dengan biaya mulai dari Rp150.000- Rp300.000. Dengan biaya tersebut, kamu sudah bisa mengakses 40 paket soal latihan UTBK, dan live class untuk memantabkan kemampuan kamu dalam memahami materi UTBK.
4. Pahamify
Masih bingung dalam menentukan jurusan yang kamu inginkan saat kuliah nanti? Takut akan persaingan yang terlalu ketat? Tidak perlu khawatir! Aplikasi Pahamify membantu kamu melakukan rasionalisasi persaingan jurusan, sehingga kamu bisa menentukan jurusan yang tepat untuk UTBK nanti.
Tidak hanya untuk UTBK, aplikasi ini bisa kamu gunakan sejak kelas 10 untuk membantu kamu memahami materi pelajaran di sekolah. Hal ini karena aplikasi Pahamify dilengkapi dengan video interaktif dalam bentuk live class maupun animasi untuk memahami mata pelajaran yang susah. Kamu bisa mengambil paket tryout di aplikasi ini dengan harga Rp20.000 per paket atau Rp250.000 untuk 20 paket. Terjangkau bukan?
5. WidyaEdu
Lembaga pendidikan WidyaEdu juga menyediakan aplikasi latihan soal UTBK yang bisa Anda download di Google Play Store. Fitur tryout UTBK di aplikasi ini dipatok dengan harga mulai dari Rp119.000. Dengan biaya tersebut, kamu sudah bisa mengakses 24 paket tryout UTBK, modul kelas UTBK, video pembahasan dan masih banyak lainnya.
Kamu kesulitan dalam mengerjakan dan memahami materi-materi UTBK? Tidak perlu khawatir, di aplikasi ini, kamu juga bisa mencari tutor private yang siap membantu kamu untuk memahami materi-materi tersebut. Biaya private tutor ini juga terjangkau mulai dari Rp129.000 per bulan. Menarik bukan?
6. Ruangguru
Sebagai salah satu lembaga belajar online terkemuka di Indonesia, Ruangguru juga menghadirkan bank soal UTBK yang bisa kamu akses dimanapun dan kapanpun. Paket tryout yang disediakan aplikasi ini juga terjangkau mulai dari Rp175.000 hingga jutaan rupiah sesuai dengan bundle paket yang kamu pilih.
Kelebihan dari aplikasi latihan soal UTBK yang satu ini adalah adanya ADAPTO, sebuah fitur video interaktif yang bisa disesuaikan dengan kemampuan belajar siswa. Selain itu, aplikasi ini juga memiliki fitur rasionalisasi, sehingga kamu bisa menentukan jurusan yang tepat sesuai dengan peluang terbesar masuk PTN yang kamu inginkan.
7. Quipper
Tidak hanya Ruangguru, lembaga belajar online terkemuka Quipper juga menyediakan aplikasi latihan soal UTBK gratis. Caranya mudah, kamu tinggal membuat akun Quipper dan pilih menu tryout di dashboard dan mengerjakan soal-soal tryout tersebut. Tidak hanya gratis, lembaga ini beberapa kali juga mengadakan event bagi Quipperian yang mengerjakan soal tryout pada waktu tertentu. Ada hadiahnya juga loh!
Nah, itu tadi 7 aplikasi bank soal UTBK yang bisa kamu coba! Ingat, semakin sering mengerjakan latihan soal, kamu akan semakin paham kemampuan kamu dalam mengerjakan soal tersebut. Dengan demikian, kamu bisa mengetahui bagian-bagian materi yang kurang dipahami dan atau perlu diulang kembali. Jadi, ketika mengerjakan soal UTBK yang sebenarnya kelak, mental dan kemampuan kamu sudah siap diuji!
0 Komentar