7 Jurusan yang Sepi Peminat di Saintek dan Soshum, Tapi Banyak Dibutuhkan

oleh | Jan 15, 2024 | Dunia Perkuliahan | 0 Komentar

Banyaknya pilihan jurusan yang disediakan oleh perguruan tinggi negeri (PTN) tidak serta merta dilirik seluruhnya oleh para calon mahasiswa baru. Itulah mengapa ada jurusan yang ramai peminatnya hingga sepi peminat. 

Jurusan sepi peminat umumnya merupakan jurusan yang baru muncul atau jarang dilirik oleh peserta ujian. Sedikitnya informasi tentang jurusan ini juga memengaruhi keputusan peserta dalam menentukan pilihan. Selain mempertimbangkan prospek pekerjaan, ternyata jurusan sepi peminat di saintek dan soshum ini banyak dibutuhkan di kehidupan bermasyarakat, loh! 

Penasaran? Mari simak daftar 7 jurusan yang sepi peminat di saintek dan soshum pada artikel di bawah ini!

1. Ilmu Antropologi Sosial

Jika mendengar kata antropologi, mungkin yang terlintas di pikiran kamu adalah tentang budaya dan manusia. Yap! Pemahaman tersebut tidak sepenuhnya salah karena jurusan ini memang mempelajari tentang budaya dan manusia.

Lantas, apa bedanya dengan ilmu sosiologi? Perbedaan antara ilmu sosiologi dan ilmu antropologi sosial terletak pada fokus studinya. Ilmu sosiologi mempelajari tentang hubungan antara manusia dan masyarakat sekitarnya. Sementara itu, antropologi belajar tentang pemahaman perbedaan budaya dan keragaman manusia. 

Sekarang ini, sudah banyak kampus yang membuka jurusan antropologi sosial, seperti Universitas Diponegoro, Universitas Indonesia, Universitas Brawijaya, Universitas Gadjah mada, dan masih banyak lagi. Jurusan ini merupakan rumpun humaniora jadi sangat cocok bagi kamu yang sekarang mengambil peminatan IPS (ilmu pengetahuan sosial).

Program studi ini sangat berprospek dan banyak dibutuhkan khususnya di bidang kebudayaan. Kamu bisa bekerja di instansi/lembaga negara di bidang budaya, sebagai konsultan budaya, budayawan, peneliti, antropolog, dan bahkan pengajar. Selain itu, kamu juga bisa bekerja sebagai HRD atau wartawan, loh!

Jadi, akan banyak peluang pekerjaan yang bisa didapatkan karena kamu akan belajar tentang pola pikir manusia, cara bermasyarakat, etika masyarakat, dan masih banyak lagi. 

2. Kriminologi

Kamu tertarik dengan studi kasus kejahatan, bagaimana penanggulangan tindak kejahatan, atau menganalisis pola fenomena kejahatan? Jurusan kriminologi akan menjadi jawaban yang tepat! 

Jurusan ini mempelajari tentang pemahaman akan kasus kejahatan, mulai dari asal-usul fenomena kejahatan bisa terjadi, reaksi masyarakat, hingga cara penanggulangan kejahatan tersebut. Sungguh menarik, bukan? 

Bukan hanya itu saja, ternyata baru 3 kampus yang membuka program studi ini, loh! Tiga PTN tersebut adalah Universitas Islam Riau (UIR), Universitas Indonesia (UI), dan Universitas Budi Luhur. Secara tidak langsung, dapat dikatakan jurusan ini masih langka dan terbatas. 

Padahal, jurusan ini sangat dibutuhkan oleh negara dan masyarakat guna menanggulangi tindak kejahatan. Jika kamu tertarik mengambil jurusan ini, kamu bisa bekerja sebagai jurnalis, penyelidik, hingga peneliti. 

3. Ilmu Perpustakaan

Mendengar jurusan ilmu perpustakaan mungkin akan muncul pemikiran bahwa pekerjaannya hanya berputar di perpustakaan saja. Mulai sekarang, jangan salah sangka lagi, ya! 

Ilmu perpustakaan mempelajari lebih banyak lagi, seperti manajemen, teknologi informasi, pengelolaan perpustakaan, mengolah dokumen, administrasi perkantoran, dan masih banyak lagi. Jadi, dapat dikatakan bahwa ilmu ini lebih banyak mempelajari tentang kearsipan dan kepustakaan. 

Jika kamu tertarik di bidang kearsipan, jurusan ini akan sangat tepat untuk kamu. Lulusan ilmu perpustakaan bisa bekerja sebagai pustakawan, sekretaris, admin, dan masih banyak lagi. Namun sebelum memilih jurusan ini, pastikan kamu benar-benar berminat di sana dan bukan sekedar meliriknya karena sepi peminat.

4. Teknik Perkapalan

Indonesia sebagai negara maritim tentunya perlu dimaksimalkan manfaatnya. Itulah mengapa sistem transportasi laut pun harus diperhatikan agar berjalan optimal.

Nah, jika kamu tertarik dengan dunia transportasi kelautan, jurusan teknik perkapalan adalah jawabannya. Jurusan ini mempelajari tentang produksi kapal, navigasi kapal, sistem transportasi laut, perancangan dan pembangunan kapal, konstruksi dan kekuatan kapal, dan masih banyak lagi.  

Dilihat dari nama jurusannya, mungkin tersirat bahwa jurusan ini sulit untuk ditembus di UTBK SNBT. Namun, kamu tidak perlu khawatir! Tentu kamu bisa lolos di jurusan ini selama mempersiapkan ujian dengan baik.

Akan tetapi, perlu diingat bahwa pastinya harus diiringi dengan banyak berlatih soal dan belajar, ya! Manfaatkan berbagai sumber dan aplikasi belajar seperti Skuling untuk mengasah kemampuan kamu. Aplikasi Skuling sediakan ribuan soal dan pembahasan UTBK SNBT yang disesuaikan dengan model terbaru.

Selain itu, kamu bisa mengakses aplikasi ini secara gratis, loh! Kamu pun bisa mengerjakan soal sambil memantau progress belajar dari waktu ke waktu dengan fitur insight dan leaderboard

5. Arkeologi

Apabila kamu tertarik dengan benda-benda sejarah beserta asal-usulnya, jurusan arkeologi bisa dijadikan pertimbangan. Pada dasarnya, ilmu ini merupakan gabungan dari ilmu sejarah dan geologi.

Gabungan kedua rumpun ilmu ini disebabkan karena fokus pembelajaran ilmu arkeologi adalah tentang analisis perkembangan budaya manusia melalui artefak atau peninggalan purbakala. Bagi sebagian besar orang, jurusan ini kurang diminati karena terlihat membosankan. Namun, ternyata jurusan ini justru banyak dibutuhkan, loh!

Perlu diingat bahwa kebudayaan manusia selalu berkembang dan diperlukan penelitian-penelitian baru dari masa lalu dan masa kini. Oleh karena itu, jurusan ini tidak bisa dipandang sebelah mata. 

Lulusan dari jurusan arkeologi bisa berprofesi sebagai reporter sejarah, arekolog, dan masih banyak lagi. Kalau kamu tertarik mengambil jurusan ini, mulailah persiapkan dirimu dari sekarang! Caranya bisa dimulai dari membagi waktu antara persiapan tes masuk PTN dan tugas sekolah supaya lebih terorganisir.

6. Ilmu Kehutanan

Kawasan Indonesia yang masih banyak hutan perlu diperhatikan keasrian dan pemeliharaannya. Itulah kurang lebih yang dipelajari dalam ilmu kehutanan. 

Di jurusan ini, kamu akan belajar tentang inventarisasi sumber daya, konservasi hutan, hukum penebangan hutan, teknologi kehutanan, dan lain sebagainya. Dari ilmu yang dipelajari ini, diharapkan bahwa kamu bisa menerapkannya di lapangan sebagai pengambil keputusan atau pemberi solusi terhadap keberlangsungan kehidupan hutan. 

Lulusan ilmu kehutanan bisa bekerja sebagai PNS, peneliti, ataupun konsultan. Meskipun termasuk jarang diminati, sebaiknya kamu tetap harus mempersiapkan diri sejak awal untuk tes agar mampu bersaing dengan peserta lainnya. Perbanyak latihan dan doa, ya!

7. Fisioterapi

Jurusan kesehatan memang banyak dilirik oleh calon mahasiswa baru, tetapi tidak dengan jurusan fisioterapi. Padahal, lulusan dari jurusan ini banyak dibutuhkan oleh rumah sakit atau klinik profesional, loh!

Pada dasarnya, ilmu fisioterapi mempelajari tentang penyembuhan bagian tubuh yang berkaitan dengan sistem gerak atau sistem saraf, seperti cacat. 

Jika kamu tertarik dengan jurusan ini, kamu bisa mendaftarkan diri di Universitas Indonesia, Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS), Universitas Airlangga, dan Universitas Udayana Denpasar (UNUD). 

Sungguh menarik, bukan? Ternyata 7 jurusan yang sepi peminat di saintek dan soshum justru banyak dibutuhkan oleh masyarakat. Jadi, jangan ragu untuk memilih jurusan tersebut, ya!

Banner download app Skuling

0 Komentar

Kirim Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *